Thursday , April 25 2024
Home / Berita Utama / Wujudkan Kamceltibcarlantas Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Bangli Dampingi PKS Pengaturan Pagi

Wujudkan Kamceltibcarlantas Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Bangli Dampingi PKS Pengaturan Pagi

Polda Bali, Polres Bangli, Sat Lantas, -Dalam mewujudkan kamseltibcarlantas serta menekan angka pelanggaran lalu lintas, Unit Dikyasa Sat Lantas Polres Bangli melakukan pendampingan terhadap siswa SMP N 1 Bangli dalam mengatur lalu lintas di pagi hari. Sabtu (26/05/2018) pagi.

Seijin Kasat Lantas Polres Bangli AKP I Dewa Gede Ariana, SH, Unit Dikyasa Sat Lantas memberikan pendapingan dalam kegiatan pengaturan lalu lintas, dengan semangat para siswa yang tergabung dalam organisasi PKS (Patroli Keamanan Sekolah) melakukan pengaturan lalu lintas. “Mereka membantu menyeberangkan para pelajar teman-temannya supaya aman,” Ujar Ipda Agung.

‘” PKS merupakan organisasi yang sangat positif, sehingga perlu dikembangkan sehingga peduli tertib berlalu lintas meningkat, organisasi tersebut juga  sangat membantu Kepolisian dalam upaya menekan angka kecelakaan lalu lintas yang melibatkan pelajar, “Jelasnya.

Dengan ditingkatkan PKS disetiap sekolah-sekolah diharapkan dapat membantu Kepolisian dalam mewujudkan ketertiban dalam berlalu lintas.

Kepala Sekolah SMP N 1 Bangli menyatakan, ” keberadaan PKS harus memiliki peran, terutama dalam membantu mengatur arus lalu lintas di lingkungan sekolah,” Kata Kepala Sekolah.

“ PKS berperan mengatur arus lalu lintas di jalan raya atau umum di sekitar lingkungan sekolah, terutama dalam membantu menyeberangkan pejalan kaki, khususnya para pelajar di lingkungan sekolah,” tuturnya

Selain itu, PKS ikut serta secara aktif membantu tugas polisi dalam menciptakan, memelihara keamanan, dan ketertiban lingkungan intern sekolah. Sehingga terwujud ketentraman yang dinamis antara siswa dan guru guna mendukung proses belajar mengajar supaya terlaksana dengan baik.

Saat dikonfirmasi Kasat Lantas Polres Bangli AKP I Dewa Gede Arina,  SH. mengatakan, “ harapan kita para PKS menjadi contoh suri teladan bagi generasi muda, khususnya di Kabupaten Bangli, yang taat aturan lalu lintas dan sebagai pelopor keselamatan dalan berlalu lintas,” Ungkap Kasat Lantas.

Check Also

Ciptakan Situasi Tetap Kondusif Personil Sat Samapta Polres Bangli Tingkatkan penggelaran Blue Light DI malam hari

Polda Bali, Polres Bangli Untuk mencegah dan meminalisir aksi kejahatan pada malam hari. Anggota Unit …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *