Saturday , September 21 2024
Home / Berita Utama / Menjaga Situasi Tetap Kondusif, Pawas Cek Personil yang jaga di kantor KPUD Bangli

Menjaga Situasi Tetap Kondusif, Pawas Cek Personil yang jaga di kantor KPUD Bangli

Polda Bali,  Polres Bangli, Polsek Bangli –
Dalam rangka menjaga stabilitas Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Polsek Bangli, apalagi sekarang sudah mulai tahapan kalpanye Pilkada Bangli 2020, untuk itu diperlukan kesiap siagaan personil dalam melaksanakan tugas pengamanan khususnya di Kantor KPUD Bangli sebagai penyelenggara Pemilu.

Terkait dengan hal tersebut pada hari Selasa, 11/11/2020, pukul 21.00 wita, Pawas Polsek Bangli Akp I Nengah Werdi bersama anggota melaksanakan giat patroli dengan sasaran Kantor KPUD Bangli.

“Adapun tujuan dilaksanakan giat patroli ke Kantor KPUD Bangli adalah untuk mengecek kelengkapan dan kesiap siagaan personil yang melaksanakan pengamanan baik terhadap Orang, Dokumen penting maupun lingkungan kantor KPUD Bangli, dan seraya memberikan arahan kepada anggota yang jaga untuk selalu melaksanakan tugas secara maksimal dan penuh rasa tanggung jawab, serta melaporkan setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh KPU berikut dokumentasinya dan pastikan Kantor KPU selalu dalam keadaan aman dan kondusif ” ujar Akp I Nengah Werdi.

Kapolsek Bangli Kompol I Nengah Rata, saat di komfirmasi ”mengatakan bahwa hal terpenting dalam pelaksanaan Pemilu adalah keamanan Kantor KPU sebagai penyelenggara Pemilu, untuk itu dari awal rangkaian pilkada sampai akhir akan kita amankan secara maksimal karena banyak Dokumen penting Pemilu yang tersimpan di Kator KPUD dan memastikan agar situasi keamanan di Kantor KPUD Bangli tetap dalam kondisi aman dan kondusif” tegas Kapolsek Bangli.

Check Also

Gencarkan Patroli, Satgas Preventif Sambangi Kantor DPRD Bangli

Polda Bali, Polres Bangli. Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *