Saturday , September 21 2024
Home / Berita Utama / Guna Meningkatkan Situasi Kamtibmas yang Kondusif di Wilayah Desa Binaan, Bhabinkamtibmas Desa Kintamani Sambangi Kantor Desa

Guna Meningkatkan Situasi Kamtibmas yang Kondusif di Wilayah Desa Binaan, Bhabinkamtibmas Desa Kintamani Sambangi Kantor Desa

Polda Bali – Polres Bangli – Polsek Kintamani. Bhabinkamtibmas Desa Kintamani Bripka I Nyoman Putra Wijaya melaksanakan kegiatan sambang ke Kantor Desa Kintamani, sebagai bentuk untuk meningkatkan situasi kamtibmas yang kondusif serta meningkatkan sinergi dengan para staf Desa Kintamani. Senin (02/03/2020).

Dalam Kegiatan tersebut Bripka Putra menyampaikan bahwa ” Kegiatan sambang ke kantor desa ini merupakan kegiatan rutin yang kami lakukan, baik sambang ke warga masyarakat maupun sambang ke perkantoran, yang salah satunya ke kantor Desa Kintamani ini, dalam sambang kali ini kami bertemu dengan beberapa Staf Desa Kintamani, hal ini juga sebagai salah satu bentuk kegiatan untuk menjalin sinergitas dan Mempererat tali silaturahmi.” Ungkap Putra.

Ditempat terpisah Kapolsek Kintamani Kompol I Made Raka Sugita., S.H. M.H., mengatakan bahwa,” Kegiatan Sambang yang dilaksanakan oleh petugas Bhabinkamtibmas merupakan suatu kegiatan rutin dan wajib dilaksanakan, karena merupakan salah satu upaya untuk lebih mendekatkan diri serta untuk menjalin ikatan kekeluargaan yang lebih harmonis antara Bhabinkamtibmas dengan warga serta perangkat desa untuk Menjaga situasi Kamtibmas tetap dalam keadaan kondusif, ” ucap Kapolsek.

Check Also

Satreskrim Polres Bangli Serahkan Tersangka Tindak Pecurian Kepada Kejaksaan Negeri Bangli.

Polda Bali, Polres Bangli.   Satreskrim Polres Bangli Polda Bali melalui Unit 1 Sat Reskrim, …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *