Saturday , September 21 2024
Home / Berita Utama / Berikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat melalui giat PH Pagi

Berikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat melalui giat PH Pagi

Polda Bali, Polres Bangli  – Setiap pagi anggota Polsek Bangli sebelum melaksanakan tugas rutinnya dikantor, secara rutin melaksanakan kegiatan pos pagi untuk melakukan pengaturan lalulintas di tempat-tempat yang rawan terjadinya kemacetan dan kecelakaan lalulintas. Hal ini merupakan wujud nyata pelayanan yang diberikan oleh Insan Bhayangkara Polri dalam melayani masyarakat, hal ini pula merupakan program Bapak Kapolres Bangli yang salah satunya adalah program “Pagi Menyapa”.

Seperti halnya yang dilakukan oleh AIPDA Ketut Alit Adnyana selaku Bhabinkamtibmas Desa Landih Polsek Bangli, pada hari Senin , 2 Maret 2020, pukul 06.30 sd 07.45 Wita di Simpang Tiga Pura Puseh Puri Agung Bangli melaksanakan giat pengaturan lalulintas dan menyebrangkan siswa – siswi pengguna jalan yang hendak berangkat kesekolah maupun beraktifitas lainnya.

Kegiatan ini dilaksanakan adalah merupakan wujud nyata dari pelayanan prima Polri terhadap masyarakat. Dengan adanya kehadiran polisi yang berpakaian dinas ditengah-tengah masyarakat betul-betul sangat membantu dan sangat diharapkan oleh masyarakat, sehingga masyarakat dapat merasa aman dan nyaman dalam melaksanakan aktifitasnya.

“Ditempat terpisah Kapolsek Bangli KOMPOL I NENGAH RATA mengatakan kegiatan pos pagi merupakan kesempatan untuk berinteraksi dengan warga masyarakat melalui pelayanan simpatik secara tulus, senyum dan salam yang selalu diperlihatkan setiap anggota menumbuhkan rasa simpati kepada masyarakat yang akhirnya dapat meningkatkan Citra Polri serta menumbuhkan kemitraan antara Polri dengan masyarakat”, pungkasnya.

Check Also

Satreskrim Polres Bangli Serahkan Tersangka Tindak Pecurian Kepada Kejaksaan Negeri Bangli.

Polda Bali, Polres Bangli.   Satreskrim Polres Bangli Polda Bali melalui Unit 1 Sat Reskrim, …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *