Friday , April 19 2024
Home / Berita Utama / Babinkamtibmas Kelurahan Kawan Laksanakan Pengaturan Lalulintas

Babinkamtibmas Kelurahan Kawan Laksanakan Pengaturan Lalulintas

Polda Bali, Polres Bangli – Pergelaran anggota Polri dipagi hari dilapangan merupakan kewajiban setiap anggota Polri selaku Pelayan, Pengayom dan Pelindung  Masyarakat, maka dengan penampilan anggota Polri ditengah-tengah masyarakat  tentu akan memberikan nilai positip atas kinerja Polri bagi masyarakat.

Sehubungan dengan hal tersebut pada  hari jumat tanggal 18 2019 mulai pukul 06.30 s/d 07.30 wita Bripka Putu Eka, selaku Bhabinkamtibmas Kel. Kawan bersama anggota Polsek Bangli melaksanakan pengaturan lalu lintas di depan SMAN 2 Bangli,   guna memberikan rasa aman kepada para pengguna jalan, anak-anak yg akan berangkat kesekolah dan masyarakat yang hendak melakukan aktivitas pagi dengan cara melakukan pengaturan arus lalu lintas di sepanjang jalan.

Ditempat terpisah Kapolsek Bangli,  AKP I Nengah Rata,  selalu memberikan  penekanan kegiatan gatur pagi adalah merupakan suatu kegiatan rutin bagi setiap anggota Polri khususnya anggota Polsek Bangli sebelum melaksanakan aktifitas di Kantor, agar anggota Polsek Bangli mampu tampil ditengah-tengah masyarakat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dengan menampilkan Polisi berseragam, sehingga masyarakat dapat merasa terlayani serta adanya perasaan aman dan nyaman selama melaksanakan aktifitasnya, serta melakukan  pembinaan kepada masyarakat  pengguna jalan disamping juga berkesempatan untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas.

Check Also

Polres Bangli gelar Doa Bersama dalam rangka Penerimaan pendaftaran Polri Tahun Ajaran 2024

Polda Bali, Polres Bangli Bertempat di Pura Giri Brata Polres Bangli dilaksanakan kegiatan doa bersama …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *