Thursday , April 18 2024
Home / Uncategorized / Menjelang Pemilu 2019, Satuan Sabhara Polres Bangli Siapkan Sarana Prasarana Pendukung Tugas

Menjelang Pemilu 2019, Satuan Sabhara Polres Bangli Siapkan Sarana Prasarana Pendukung Tugas

Polda Bali, Polres Bangli, Sat Sabhara, -Jumat, 7 Desember  2018 Sarana prasarana (peralatan) pendukung tugas merupakan salah satu unsur penting yang mempengaruhi keberhasilan dalam pelaksanaan tugas.

Selain meningkatkan proffesionalisme personil , Kapolres Bangli Akbp Agus Tri Waluyo, S.I.K.,M.H  dalam arahannya juga menekankan personil Sabhara Polres Bangli  selalu mengecek sarana prasarana (peralatan) pendukung dalam pelaksanaan tugas dan menekankan agar setiap personil  menguasai dan mahir menggunakan peralatan yang  ada.

Menyikapi hal tersebut pada hari Jumat  tanggal 7 Desember 2018 mulai pukul 09.00 s/d 11.00 Wita personil Satuan Sabhara Polres Bangli mengecek dan menyiapkan sarana peralatan pengendalian massa seperti tongkat, tameng, helm, senjata, pakaian dalmas dan peralatan pendukung lainnya .

” Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengecek kembali kondisi peralatan yang ada sehingga setiap saat dibutuhkan maka peralatan tersebut selalu dalam kondisi siap pakai utamanya untuk mengatasi berbagai permasalahan yang mungkin timbul dalam pengamanan pemilu 2019.

Menurut Kasat Sabhara Polres Bangli Akp I Dewa Gede Oka, S.Sos .,S.H., M.H “pengecekan sarana prasarana (peralatan ) Satuan Sabhara Polres Bangli ini merupakan tindak lanjut dari perintah Kapolres Bangli agar kondisi peralatan tersebut selalu kondisi siap pakai dan sekaligus untuk melatih kemampuan personil menggunakan peralatan dimaksud”

Check Also

Polsek Kintamani Laksanakan Minggu Kasih di Desa Manikliyu, Terima Keluhan dan Masukan Masyarakat

Polsek Kintamani – Polres Bangli – Polda Bali. Polsek Kintamani yang dipimpin Kapolsek Kintamani Kompol …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *